Inilah 7 Alasan Mengapa Anda Harus Nge-Blog!


Blogging dan ngeblog dimulai pada akhir tahun 90-an di Amerika, negeri asal dimana blog diciptakan dan hingga kini masih menjadi salah satu media primadona dan sarana favorit yang sangat ampuh dalam mengutarakan opini dan pendapat serta mengajak orang dan teman- teman untuk memberi respon dan feedback terhadap tulisan anda. 

Disamping ada beberapa alasan lain mengapa blogging dan ngeblog itu menyenangkan :-) dan karenanya anda rugi kalau hingga kini anda belum tahu apa itu ngeblog dan apa saja manfaat dari ngeblog itu sendiri…(wah hare gene belum tahu dan belum bisa ngeblog, apa kata dunia hahaha :-D)

Menurut saya setidaknya, ada 7 alasan mengapa ngeblog itu menyenangkan dan karenanya anda harus ngeblog sebelum semuanya terlambat *halllaaah :D hehehe... Mau tahu apa saja? Baca terus tulisan ini...

1. Ngeblog itu mudah dan sederhana

Kalau anda hobi menulis dan bisa mengetik serta tersambung dengan koneksi internet maka itu sudah cukup bagi anda untuk bisa ngeblog. Tentu ini hanya persyaratan teknis awal saja. Selanjutnya anda harus terus belajar untuk menulis secara teratur, rutin dan konsisten sesuai dengan tema blog yang anda angkat. 

Karena itu saya katakan sekali lagi ngeblog itu mudah! semudah anda menulis surat atau email. Apalagi jika topik atau niche blog yang anda angkat itu merupakan tema yang sangat anda kuasai! maka, semakin mudah pula langkah awal anda mengarungi bahtera per-blogging-an.

2. Ngeblog itu mendidik diri dengan menulis


Anda sepakat dengan hal ini? sepakat atau tidak, yang jelas dengan ngeblog anda secara sadar tidak sadar telah membangun suatu kualitas mental, emosional dan intelektual dalam diri anda. Karena anda konsisten untuk menulis yang secara jangka panjang sangat baik dalam mendidik dan mempersiapkan diri menjadi penulis yang brilian dan berkharakter! 

Dengan kontinuitas dan konsistensi yang anda bangun dalam diri anda sendiri dengan menulis, anda secara tidak langsung telah mengkondisikan diri anda untuk mengungkapkan isi hati dan kepala anda lewat tulisan kepada pembaca blog anda. Selain ada kepuasan tersendiri jika tulisan kita mampu memberi inpirasi, motivasi dan manfaat kepada pembaca blog.

3. Ngeblog itu media yang sangat efektif dalam membangun personal branding untuk jangka panjang

Sudah bukan rahasia lagi efek multiplier dari ngeblog salah satunya adalah pembangunan personal branding yang kuat dan positif. Tapi sebelumnya anda tahu khan apa itu personal branding image? bagi yang belum tahu saya kasih contoh sederhana saja seperti ini, apa yang anda ingat pertama kali jika orang menyebut kata motor, merek apa yang pertama kali terlintas di benak anda? 

Nah, apa sudah ada? Apapun yang terlintas didalam benak anda berarti ia telah berhasil menancapkan pengaruh yg sangat kuat kepada anda hingga ia menjadi gambaran yang muncul dalam pikiran anda pertama kali dan anda sukar untuk melupakannya. Nah, demikian juga dengan ngeblog.

Bayangkan saja jika hal itu terjadi kepada blog anda, bayangkan jika pertama kali image yang muncul ketika orang menyebutkan kata "pengembangan diri" dan mereka langsung mengasosiasikan dengan blog pengembangan diri ini hehehe *narsis mode on* :D (sekali - kali narsis boleh khan hahaha :D) berarti anda telah sukses membangun personal branding image untuk blog anda secara jangka panjang! dan ini tentu sangat ampuh juga dalam menjaring pengunjung yang berlimpah ke blog anda. Sudahkan anda melakukan hal ini?

4. Ngeblog itu menyenangkan


Apakah anda merasa senang dan nyaman ketika ngeblog? apakah anda terkadang bahkan teramat sering lupa waktu ketika anda sudah duduk di depan komputer atau laptop anda dan ngeblog ria? Jika demikian halnya, maka anda tentu sepakat dengan pernyataan saya diatas bahwa ngeblog itu menyenangkan. 

Anda tahu khan kenapa ngeblog itu menyenangkan? menurut saya ngeblog itu sangat menyenangkan karena selain bisa menyuarakan opini dan pendapat kita secara bebas, lewat ngeblog dan blogging juga kita bisa mendapatkan pengetahuan, pengalaman dan income tambahan yang tidak sedikit. Tentunya kata yang saya sebutkan terakhir ini kata yang menjadi salah satu magnet terbesar bagi anda iya khan? hayyooo ngaku! hehehe :D

5. Ngeblog itu ibarat membangun aset


Menurut Tung Desem Waringin, pembicara terbaik dan pelatih sukses no. 1 Indonesia, dalam bukunya Financial Revolution, ada 3 hal yang anda harus lakukan jika anda ingin kaya. Anda tahu apa saja? Ini dia; 1. membangun aset, 2. menunda kesenangan dan 3. mengalokasikan kesenangan. Nah, ngeblog juga merupakan langkah kita untuk membangun aset secara jangka panjang. Aset disini tidak selalu dalam bentuk uang semata, tetapi bisa berupa pemikiran, pengetahuan, pengalaman, hingga pertemanan dan relasi.

6. Ngeblog sebagai ajang latihan sebelum menjadi penulis handal


Jika anda ingin menjadi penulis yang handal dan menggerakkan hati pembaca anda lewat tulisan anda maka saya sangat sarankan agar anda belajar melalui media blog sekarang juga. Kenapa? Jawabannya sederhana, karena blog adalah salah satu media dan sarana yang sangat ampuh untuk belajar menulis serta mengasah keterampilan menulis dan sebagai bonusnya kualitas tulisan anda menjadi semakin terlatih dan terasah yang pada gilirannya nanti menjadi modal besar bagi anda untuk bisa menjadi penulis yang handal. Ini jika anda konsisten dan komit dalam menjalankannya, bukan hanya sekedar panas - panas tahi ayam.

7. Dengan ngeblog anda bisa mendapatkan pasif income untuk jangka panjang


Anda percaya jika saya katakan dengan ngeblog anda juga sedang membangun pasif income untuk diri anda dalam jangka panjang? Sulit memang untuk diamini jika hingga kini recehan dolar atau rupiahpun belum juga mengalir ke rekening atau kantong anda. Tapi.....jika anda tekuni dan seriusi, bukan mustahil dalam tahun - tahun ke depan anda akan melihat sebuah sumber penghasilan yang tidak sedikit dari blog anda. 

Tidak percaya? Contoh sederhananya mungkin bisa kita lihat dari blogger - blogger senior yang telah melalangbuana bertahun - tahun dengan blog mereka dari yang masih gratisan seperti blog kang rohman hingga blog - blog yang berbayar seperti blognya mas Joko Susilo, Cosa Aranda, Kusuma Putra, Mas Hengky, Bayu Mukti, Arief Maulana -- itu loh saudara kembarnya Arif Gunawan, tapi dari lain ibu hahahaha :D -- serta blog - blog lainnya yang tidak cukup untuk saya sebutkan satu persatu disini.

Nah, anda sudah simak sendiri bukan betapa blogging dan ngeblog itu sangat menyenangkan dan bermanfaat bagi anda, ada tambahan lain barangkali? silahkan di-share di kotak komentar...

Salam Sukses 1% !!!
Title : Inilah 7 Alasan Mengapa Anda Harus Nge-Blog!
Description : Blogging dan ngeblog dimulai pada akhir tahun 90-an di Amerika, negeri asal dimana blog diciptakan dan hingga kini masih menjadi salah satu...

31 Responses to "Inilah 7 Alasan Mengapa Anda Harus Nge-Blog!"

  1. wah sangat inspiratif dan informatif mas arif :)

    BalasHapus
  2. ngeblog itu menyenangkan . .
    cari backlink itu menyebalkan ..wkekek :D

    BalasHapus
  3. tapi kalo ga ngeblog ga dpt ilmu bermanfaat ..ya kan ?

    BalasHapus
  4. setuju. ngeblog menambah pengetahuan kita, hehe

    BalasHapus
  5. @mas Gani, iya neh mas, lagi pengen mengganti suasana mas :)

    BalasHapus
  6. kalau untuk sekarang, rasanya buat saya yang paling pas itu yang keempat mas,
    karena menyenangkan aja...
    pengisi waktu luang di tengah kesibukan menjadi ibu RT :-)

    BalasHapus
  7. Mungkin Ada yg membutukan software seo :

    http://www.ziddu.com/download/11440799/AlexaBooster_Portable.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11442518/Traffic-travis.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11442428/Magic.Traffic.Bot.-.Cracked.by.PutterPlace.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11446164/Blogdofollowfinder.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11446165/HideIPEasy4.1.6.8.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11446166/websitesubmitter.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11445876/senuke-BHN.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11443050/ArticleSpinner.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11442828/PRStorm.rar.html
    http://www.ziddu.com/download/11442746/MiracleTrafficBot.rar.html

    Just Enjoy

    BalasHapus
  8. wahaha iya mas apa yang mas tulis itu bener semua
    jadi bikin tambah semangat neh
    makasih atas tulisannya yaa...

    BalasHapus
  9. Kalau saya baru tingkat yang kedua mas.

    BalasHapus
  10. betuL banget bang,,,, sipp,,,^^,,, ngeblog memang menyenagkan,,,,:)

    BalasHapus
  11. Saya ngeblog selain cari Ilmu juga cari duit, kemarin dapat 500rb duh senengnya minta ampun. Ayo yang belum punya Blog & Bisnis Online kapan lagi mulai diAction tunggu apa lagi.

    BalasHapus
  12. Betul sekali Mas, terasa sama saya, ngeblog itu mengasyikan, dapat banyak teman lagi. Saya ngeblog baru 4 bulan, nyesel gak dari dulu.. :)
    Salam kenal

    BalasHapus
  13. yang paling akhir itu yang menarik... hehehehehe

    BalasHapus
  14. setuju dengan semua poitn2 di atas mas! terutama yg personal branding!

    BalasHapus
  15. saya setuju sekali dengan point-point diatas, saya memang merasakan bahwa bloging adalah menyenangkan, karena jujur saya ngeblog di kantor, dan ngeblog bisa melepaskan stress juga.

    BalasHapus
  16. Alasan saya ngeblog adalah karena ngeblog adalah hobi saya mas... :)

    BalasHapus
  17. kalo saya mah buat eksis di dunia maya selain via social network...

    BalasHapus
  18. selain alasan personal blogging dan bisnis yang saya alami sejak mulai blogging banyak dapet tmen2 baru, nambah ilmu dari para selebblogger mantap deh blogging! rugi banget klo gak punya blog..hehehe

    BalasHapus
  19. ngeblog bisa untuk membangun aset dan kredibilitas

    BalasHapus
  20. blog bisa meningkatkan branding suatu website

    BalasHapus
  21. Terima kasih untuk ilmu dan motivasinya.

    BalasHapus
  22. Yup bener tuh.. Ngeblog itu menyenangkan. Apalagi jika blog yang kita kelola menghasilkan ribuan dollar per bulan. Makin asik aja tuh. Terimakasih atas share motivasinya bro, Salam kenal

    BalasHapus

Blog ini DO FOLLOW, jadi dapatkan trafik dan backlink gratis dengan memberikan komentar di Blog Pengembangan Diri asal jangan spam yah ^_^